Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmoro (Asmara) Terbaru 2018

Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmoro (Asmara) Terbaru 2018

Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmoro (Asmara) Terbaru 2018 - Hai kali ini kami akan berbagi informasi tentang tempat wisata pantai yang mungkin anda sedang mencari referensi untuk anda semua, Dan kami kali ini akan memaparkan informasi tentang HTM Pantai Teluk Asmoro. Pantai yang satu ini berlokasi di desa tambakrejo sumbermanjing wetan kabupaten Malang Jawa Timur, nah untuk lokasinya dekat dengan pintu masuk pantai keren dan indah lainnya di Malang yakni Goa Cina.


Pantai Teluk Asmoro di kabupaten Malang ini juga dekat dengan pantai pantai indah di Malang lainnya seperti pantai tiga warna, pantai sendiki, pantai batu bekung, pantai sendang biru. Fasilitas yang ada di pantai teluk asmara ini tergolong sangatlah lengkap diantaranya adalah musholla yang sangat bermanfaat untuk pengunjung muslim yang ingin beribadah sholat, tempat parkir yang aman dan nyaman, terdapat juga toilet dan kamar mandi.


Dan untuk penjual makanan ada di depan pintu masuk, jadi kita memanfaatkan untuk membeli makanan dan minuman di depan pintu masuk dikarenakan tidak ada penjual makanan dan minuman di dalam kawasan pantai teluk asmara atau kita bisa membawa bekal sendiri.

Untuk Harga Tiket Masuk (HTM) Pantai Teluk Asmoro Terbaru : Kita bisa masuk ke kawasan wisata pantai teluk asmoro ini harus membayar biaya tiket masuk sebesar Rp. 10.000 untuk per orang nya. Sementara itu untuk biaya parkir kendaraan anda dikenakan biaya Rp. 5.000 untuk per motor dan untuk roda 4 Rp. 10.000.

Maps menuju pantai teluk asmoro :


Itulah informasi harga tiket masuk pantai teluk asmoro di kabupaten Malang yang sudah di nilai oleh masyarakat akan keindahannya, anda wajib mengajak keluarga atau rekan rekan tercinta anda untuk mengunjungi pantai teluk asmoro ini, anda pun juga bisa ngecamp atau camping di pantai yang satu ini, dan untuk biaya parkirnya akan di tambah apabila anda melakukan aktivitas camping di pantai teluk asmoro tersebut.
0 Komentar untuk "Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmoro (Asmara) Terbaru 2018"

Back To Top